Pengertian Dan Sejarah Terbentuknya Facebook
Facebook adalah sebuah layanan jejaring sosial dan situs web yang diluncurkan pada Februari 2004 yang dioperasikan dan dimiliki oleh Facebook, Inc. Pada Januari 2011, Facebook memiliki lebih dari 600 juta pengguna aktif. Pengguna dapat membuat profil pribadi, menambahkan pengguna lain sebagai teman dan bertukar pesan, termasuk pemberitahuan otomatis ketika mereka memperbarui profilnya. Selain itu, pengguna dapat bergabung dengan grup pengguna yang memiliki tujuan tertentu, diurutkan berdasarkan tempat kerja, sekolah, perguruan tinggi, atau karakteristik lainnya. Nama layanan ini berasal dari nama buku yang diberikan kepada mahasiswa pada tahun akademik pertama oleh administrasi universitas di AS dengan tujuan membantu mahasiswa mengenal satu sama lain. Facebook memungkinkan setiap orang berusia minimal 13 tahun menjadi pengguna terdaftar di situs ini.Facebook didirikan oleh Mark Zuckerberg bersama teman sekamarnya dan sesama mahasiswa ilmu komputer Eduardo Saverin, Dustin Moskovitz dan Chris Hughes. Keanggotaan situs web ini awalnya terbatas untuk mahasiswa Harvard saja, kemudian diperluas ke perguruan lain di Boston, Ivy League, dan Universitas Stanford. Situs ini secara perlahan membuka diri kepada mahasiswa di universitas lain sebelum dibuka untuk siswa sekolah menengah atas, dan akhirnya untuk setiap orang yang berusia minimal 13 tahun.
Studi Compete.com bulan Januari 2009 menempatkan Facebook sebagai layanan jejaring sosial paling banyak digunakan menurut pengguna aktif bulanan di seluruh dunia, diikuti oleh MySpace. Entertainment Weekly menempatkannya di daftar "terbaik" akhir dasawarsa dengan komentar, "Bagaimana cara kita menguntit bekas kekasih kita, mengingat ulang tahun rekan kerja kita, mengganggu teman kita, dan memainkan permainan Scrabulous sebelum Facebook diciptakan?" Quantcast memperkirakan Facebook memiliki 135,1 juta pengunjung bulanan di AS pada Oktober 2010. Menurut Social Media Today pada April 2010, diperkirakan bahwa 41,6% penduduk Amerika Serikat memiliki akun Facebook.
SEJARAH FACEBOOK
Mark Zuckerberg menciptakan Facemash, pendahulu Facebook, tanggal 28 Oktober 2003 ketika berada di Harvard sebagai mahasiswa tahun kedua. Menurut The Harvard Crimson, situs ini mirip dengan Hot or Not, dan menggunakan "foto yang diperoleh dari Facebook (buku wajah) daring di sembilan asrama, menempatkan dua foto berdampingan pada satu waktu dan meminta pengguna memilih yang mana yang paling seksi". Untuk menyelesaikannya, Zuckerberg meretas ke bagian jaringan komputer Harvard yang dilindungi dan menyalin gambar-gambar ID pribadi asrama. Harvard pada waktu itu tidak memiliki "buku wajah" (direktori berisi foto dan informasi dasar) mahasiswa. Facemash menarik 450 pengunjung dan 22.000 tampilan foto pada empat jam pertama mengudara.Jaringan Komputer : Pengertian, Sejarah, dan Klasifikasi Jaringan komputer
Situs ini langsung diteruskan ke beberapa server grup kampus, namun dimatikan beberapa hari kemudian oleh administrasi Harvard. Zuckerberg dihukum karena menembus keamanan kampus, melanggar hak cipta, dan melanggar privasi individu, dan terancam dikeluarkan. Namun, hukuman tersebut dibatalkan. Zuckerberg memperluas proyek awalnya ini pada semester tersebut dengan membuat peralatan studi sosial untuk menghadapi ujian final sejarah seni, dengan mengunggah 500 lukisan Augusta ke situs webnya, dengan satu gambar per halaman disertai kotak komentar. Ia membuka situs tersebut kepada teman sekelasnya, dan mereka mulai saling berbagi catatan.Pada semester berikutnya, Zuckerberg mulai menulis kode untuk situs web baru pada Januari 2004. Ia terinspirasi, katanya, oleh editorial The Harvard Crimson tentang insiden Facemash. Pada 4 Februari 2004, Zuckerberg meluncurkan "The Facebook" yang awalnya berada di situs web TheFacebook.com.Enam hari setelah situs ini diluncurkan, tiga senior Harvard, Cameron Winklevoss, Tyler Winklevoss, dan Divya Narendra, menuduh Zuckerberg sengaja mengalihkan mereka agar mereka percaya ia membantu mereka membuat jejaring sosial bernama HarvardConnection.com, sementara ia menggunakan ide mereka untuk membuat sebuah produk saingan. Ketiganya mengeluh kepada Harvard Crimson, dan surat kabar ini memulai sebuah investigasi. Tiga senior tersebut mengajukan tuntutan hukum terhadap Zuckerberg yang akhirnya diselesaikan.
Keanggotaan awalnya dibatasi kepada mahasiswa Harvard College saja, dan pada bulan pertama, lebih dari setengah mahasiswa sarjana di Harvard terdaftar di situs ini. Eduardo Saverin (pebisnis), Dustin Moskovitz (programer), Andrew McCollum (seniman grafis), dan Chris Hughes segera bergabung dengan Zuckerberg untuk membantu mempromosikan situs web ini. Bulan Maret 2004, Facebook memperluas diri ke Stanford, Columbia, dan Yale. Situs ini kemudian dibuka ke sekolah Ivy League lain, Universitas Boston, Universitas New York, MIT, dan secara perlahan beberapa universitas di Kanada dan Amerika Serikat.
Facebook diinkorporasikan pada musim panas 2004, dan pengusaha Sean Parker, yang sering memberi saran kepada Zuckerberg, diangkat sebagai presiden perusahaan. Bulan Juni 2004, Facebook memindahkan pusat operasinya ke Palo Alto, California. Perusahaan ini menerima investasi pertamanya pada bulan itu dari pendiri pendamping PayPal, Peter Thiel. Perusahaan ini menghapus The dari namanya setelah membeli nama ranah facebook.com pada tahun 2005 dengan nilai $200.000.
Facebook meluncurkan versi sekolah menengah atas pada September 2005 yang dianggap Zuckerberg sebagai tahap logis selanjutnya. Pada waktu itu, jaringan sekolah menengah membutuhkan undangan untuk bergabung. Facebook kemudian memperluas persyaratan keanggotaannya kepada karyawan dari sejumlah perusahaan, termasuk Apple Inc. dan Microsoft. Facebook kemudian dibuka tanggal 26 September 2006 kepada setiap orang yang berusia 13 tahun dan ke atas dengan alamat surel yang sah.
Pada 24 Oktober 2007, Microsoft mengumumkan bahwa mereka telah membeli 1,6% saham Facebook senilai $240 juta, sehingga memberikan Facebook nilai sebesar $15 milyar. Pembelian oleh Microsoft ini meliputi hak mereka untuk menempatkan iklan internasional di Facebook. Bulan Oktober 2008, Facebook mengumumkan bahwa mereka akan membuka kantor pusat internasional di Dublin, Irlandia. Bulan September 2009, Facebook mengatakan bahwa mereka mengalami arus kas positif untuk pertama kalinya. Bulan November 2010, menurut SecondMarket Inc., sebuah bursa saham perusahaan swasta, nilai Facebook mencapai $41 milyar (mengalahkan eBay secara tipis) dan menjadi perusahaan web terbesar ketiga di AS setelah Google dan Amazon. Facebook telah diincar sebagai kandidat berpotensi untuk penawaran umum perdana pada 2013.
Lalu lintas ke Facebook meningkat stabil setelah 2009. Jumlah pengunjung Facebook mengalahkan Google pada 13 Maret 2010. Facebook juga menjadi jejaring sosial teratas dari delapan pasar perorangan di Asia, yaitu Filipina, Australia, Indonesia, Malaysia, Singapura, Selandia Baru, Hong Kong dan Vietnam, sementara merek lain masih mempertahankan posisi teratas mereka di beberapa pasar, termasuk Orkut milik Google di India, Mixi.jp di Jepang, CyWorld di Korea Selatan, dan Wretch.cc milik Yahoo! di Taiwan.
Info lain : Hadiah PageRank 1 Dari Google - Tips Dan Trik Menaikkan PageRank Blog
PERUSAAN FACEBOOK
Pintu masuk ke kantor pusat Facebook di Stanford Research Park, Palo Alto, California. |
Sarah Smith, dulunya Manajer Operasi Penjualan Daring Facebook, mengakui bahwa kampanye periklanan mereka memiliki tingkat klik serendah 0,05% sampai 0,04%, dan tingkat klik untuk iklan cenderung menurun dalam dua minggu. Tingkat klik di jejaring sosial saingan, MySpace, jika dibandingkan berkisar 0,1%, 2,5 kali lebih baik dari Facebook tetapi masih rendah dibandingkan dengan situs web lain. Penjelasan untuk tingkat klik Facebook yang rendah adalah bahwa pengguna Facebook lebih cerdas secara teknologi dan menggunakan perangkat pemblokiran iklan untuk menyembunyikan iklan, penggunanya lebih muda dan lebih pintar dalam mengabaikan pesan iklan. Di MySpace, pengguna menghabiskan lebih banyak waktu menjelajahi isinya, sementara di Facebook, pengguna menghabiskan waktu mereka berkomunikasi dengan teman dan perhatian mereka teralihkan dari iklan.
Di halaman merek dan produk, sejumlah perusahaan melaporkan tingkat klik setinggi 6,49% untuk kiriman Dinding. Involver, sebuah platform pemasaran sosial, mengumumkan pada Juli 2008 bahwa mereka berusaha memperoleh tingkat klik 0,7% di Facebook (10 kali lebih tinggi dari tingkat klik kampanye iklan Facebook) untuk klien pertamanya, Serena Software, yang berusaha mengubah 1,1 juta tampilan menjadi 8,000 kunjungan ke situs mereka. Studi menunjukkan bahwa untuk iklan video di Facebook, hampir 40% pengguna yang melihat video tersebut menyaksikan keseluruhannya, sementara rata-rata industri adalah 25% untuk iklan video spanduk.
Facebook memiliki lebih dari 1.700 karyawan dan kantor di 12 negara. Mengenai kepemilikan Facebook, Mark Zuckerberg memiliki 24% saham perusahaan, Accel Partners 10%, Digital Sky Technologies 10%, Dustin Moskovitz 6%, Eduardo Saverin 5%, Sean Parker 4%, Peter Thiel 3%, Greylock Partners dan Meritech Capital Partners antara 1 - 2% masing-masing, Microsoft 1.3%, Li Ka-shing 0.75%, Interpublic Group kurang dari 0.5%, sekelompok kecil karyawan dan bekas karyawan serta selebriti masing-masing memiliki kurang dari 1%, termasuk Matt Cohler, Jeff Rothschild, Adam D'Angelo, Chris Hughes, dan Owen Van Natta, sementara Reid Hoffman dan Mark Pincus memiliki kepemilikan yang agak besar di perusahaan ini, dan 30% sisanya dimiliki oleh karyawan, sejumlah selebriti, dan investor asing. Adam D'Angelo, kepala bidang teknologi dan teman Zuckerberg, mengundurkan diri pada Mei 2008. Beberapa laporan mengklaim bahwa ia dan Zuckerberg mulai bertengkar, dan ia tidak lagi tertarik dengan kepemilikan perusahaan ini.
Pada 15 November 2010, Facebook mengumumkan bahwa mereka telah memperoleh FB.com dari American Farm Bureau Association dengan nilai yang tidak disebutkan. Pada 11 Januari 2011, Farm Bureau mengumumkan "pendapatan penjualan ranah" sebesar US$8,5 juta, sehingga pembelian FB.com menjadi satu dari sepuluh penjualan ranah termahal sepanjang sejarah.
SITUS WEB FACEBOOK
Halaman utama Facebook menampilkan formulir log masuk di kanan atas untuk pengguna terdaftar, dan formulir pendaftaran di bawahnya untuk pengunjung baru. |
Untuk mencegah keluhan tentang privasi, Facebook mengizinkan pengguna mengatur privasi mereka dan memilih siapa saja yang dapat melihat bagian-bagian tertentu dari profil mereka. Situs web ini gratis untuk pengguna dan mengambil keuntungan melalui iklan seperti iklan spanduk. Facebook membutuhkan nama pengguna dan foto profil (jika ada) agar dapat diakses oleh setiap orang. Pengguna dapat mengontrol siapa saja yang dapat melihat informasi yang mereka bagikan, juga menemukannya melalui pencarian dengan memanfaatkan pengaturan privasi.
Profil Facebook Tahun 2011 |
Facebook memiliki sejumlah fitur yang dapat berinteraksi dengan pengguna. Salah satunya adalah Dinding
kotak di setiap halaman profil pengguna yang mengizinkan teman mereka mengirimkan pesan kepada pengguna tersebut
Colek
yang memungkinkan pengguna mengirimkan "colekan" virtual satu sama lain (pemberitahuan memberitahu pengguna bahwa mereka telah dicolek)
Foto
tempat pengguna dapat mengunggah album dan foto dan
Status
yang memungkinkan pengguna untuk memberitahukan teman mereka mengenai keberadaan dan tindakan mereka saat itu.Tergantung pengaturan privasinya, setiap orang yang dapat melihat sebuah profil pengguna dapat juga melihat Dinding pengguna. Bulan Juli 2007, Facebook mulai mengizinkan pengguna mengirimkan lampiran di Dinding, berbeda dari Dinding sebelumnya yang terbatas pada konten teks saja.
Antarmuka pengguna grafis Facebook pada telepon genggam |
Tanggal 23 Februari 2010, Facebook diberikan paten terhadap serangkaian aspek News Feed-nya. Paten ini mencakup News Feed ketika pranala dikirimkan sehingga satu pengguna dapat berpartisipasi dalam aktivitas yang sama seperti pengguna lain. Paten ini mendorong Facebook untuk mengambil tindakan terhadap situs-situs yang melanggar patennya, seperti Twitter.
Serupa :
Salah satu aplikasi paling populer di Facebook adalah Foto tempat pengguna dapat mengunggah album dan foto. Facebook mengizinkan pengguna untuk mengunggah foto dalam jumlah tak terbatas, dibandingkan layanan penyimpanan gambar seperti Photobucket dan Flickr yang membatasi jumlah foto yang dapat diunggah seseorang. Pada tahun-tahun pertamanya, pengguna Facebook dibatasi untuk mengunggak 60 foto per album. Pada Mei 2009, batas ini dinaikkan menjadi 200 foto per album.
Profil The Facebook tahun 2005 |
Profil Facebook tahun 2007 |
Facebook meluncurkan Gifts pada 8 Februari 2007 yang memungkinkan pengguna mengirimkan hadiah virtual kepada temannya yang muncul di profil penerima. Masing-masing hadiah berharga $1,00 dan pesan pribadi dapat disertakan pada setiap hadiah.
Tanggal 14 Mei 2007, Facebook meluncurkan Marketplace, yang memungkinkan pengguna mengirimkan iklan pendek gratis. Marketplace telah dibanding-bandingkan dengan Craigslist oleh CNET, yang menunjukkan bahwa perbedaan utama antara keduanya adalah daftar yang dikirimkan pengguna di Marketplace hanya bisa dilihat oleh pengguna yang berada di jaringan yang sama seperti pengguna tersebut, sementara daftar yang dikirimkan di Craigslist dapat dilihat oleh semua orang.Tanggal 20 Juli 2008, Facebook meluncurkan "Facebook Beta", yaitu desain ulang antarmuka penggunanya pada beberapa jaringan. Mini-Feed dan Dinding digabungkan, profil dipisah menjadi tab, dan mereka berusaha untuk membuatnya terlihat lebih "sederhana".Setelah awalnya memberi pengguna pilihan untuk pindah, Facebook mulai memindahkan semua pengguna ke versi halaman baru pada September 2008.Tanggal 11 Desember 2008, diumumkan bahwa Facebook sedang menguji proses pendaftaran yang lebih mudah.
Tanggal 13 Juni 2009, Facebook memperkenalkan fitur "Usernames", yaitu halaman-halaman dapat ditautkan menggunakan URL yang lebih simpel seperti http://www.facebook.com/hery.thefollback dibandingkan dengan http://www.facebook.com/profile.php?id=100003308315013&sk=wall. Banyak telepon pintar baru menawarkan akses ke Facebook melalui peramban web atau aplikasi mereka. Aplikasi Facebook yang resmi diluncurkan untuk IPhone OS, Android OS, dan WebOS. Nokia dan Research In Motion menyediakan aplikasi Facebook pada telepon genggam mereka. Lebih dari 150 juta pengguna aktif mengakses Facebook melalui telepon genggam yang terdaftar pada 200 operator di 60 negara.Tanggal 15 November 2010, Facebook mengumumkan layanan "Facebook Messages" baru. Pada media hari itu, CEO Mark Zuckeberg mengatakan, "memang benar bahwa seseorang dapat memperoleh alamat surel @facebook.com, namun itu bukan surel." Peluncuran fitur tersebut telah diantisipasi sementara waktu sebelum pengumuman ini, dengan sejumlah pengamat menyebutnya sebagai "
Penerimaan
Menurut comScore, Facebook adalah situs jaringan sosial terdepan berdasarkan jumlah pengunjung bulanan dan mengalahkan pesaing utamanya, MySpace pada April 2008. ComScore melaporkan bahwa Facebook menarik 130 juta pengunjung pada Mei 2010, sebuah peningkatan sebesar 8,6 juta orang. Menurut Alexa, peringkat Facebook di antara seluruh situs web menurut lalu lintas dunia naik dari 60 ke 7 mulai September 2006 hingga September 2007, dan saat ini peringkat ke-2 tertinggi di dunia.Quantcast dan Compete.com menempatkan Facebook pada peringkat ke-2 menurut lalu lintas di AS. Situs web ini adalah yang paling populer untuk mengunggah foto, dengan total 50 milyar unggahan foto. Tahun 2010, Sophos "Security Threat Report 2010" melakukan pemungutan suara dari 500 firma, 60% di antaranya mengatakan bahwa mereka percaya Facebook adalah jaringan sosial yang memiliki ancaman keamanan terbesar dibandingkan MySpace, Twitter, dan LinkedIn.Facebook adalah salah satu situs jaringan sosial paling populer di sejumlah negara penutur bahasa Inggris, termasuk Kanada, Britania Raya, dan Amerika Serikat. Pada pasar Internet regional, penetrasi Facebook tertinggi ada di Amerika Utara (69%), diikuti Timur Tengah-Afrika (67%), Amerika Latin (58%), Eropa (57%), dan Asia-Pasifik (17%).
Situs ini telah memenangkan berbagai penghargaan seperti "Top 100 Classic Websites" oleh PC Magazine tahun 2007, dan "People's Voice Award" dari Webby Awards tahun 2008. Dalam studi tahun 2006 yang dilakukan Student Monitor, sebuah perusahaan riset pasar mahasiswa perguruna tinggi yang berbasis di New Jersey, Facebook disebut sebagai hal yang paling populer kedua di antara para sarjana, sejajar dengan bir dan kurang populer dibandingkan iPod yang menempati peringkat pertama.
Bulan Maret 2010, Hakim Richard Seeborg mengeluarkan perintah menyetujui penyelesaian kelompok dalam kasus Lane v. Facebook, Inc., tuntutan hukum kelompok yang muncul karena program Facebook Beacon.
Tahun 2010, Facebook memenangkan "Best Overall Startup or Product" dari Crunchie untuk ketiga kalinya secara berturut-turut dan diakui sebagai salah satu "Perusahaan Silicon Valley Terbaik" oleh Lead411. Tetapi, menurut survei bulan Juli 2010 oleh American Customer Satisfaction Index, Facebook mendapatkan skor 64 dari 100 dan menempatkannya di bawah dari seluruh perusahaan swasta menurut kepuasan pelanggan, bersama industri-industri seperti sistem berkas elektronik IRS, maskapai penerbangan dan perusahaan kabel. Alasan Facebook mendapat skor rendah yaitu masalah privasi, sering berubahnya antarmuka situs, hasil yang diberikan News Feed, dan spam.
Bulan Desember 2008, Mahkamah Agung Teritori Ibu Kota Australia mengeluarkan aturan bahwa Facebook merupakan protokol yang sah untuk melayani pemberitahuan pengadilan kepada terdakwa. Ini merupakan pengadilan hukum pertama di dunia yang menetapkan bahwa panggilan pengadilan yang dikirimkan melalui Facebook adalah ikatan hukum. Bulan Maret 2008, hakim pembantu Pengadilan Tinggi Selandia Bru, David Glendall mengizinkan pelayanan berkas hukum Craig Axe oleh perusahaan Axe Market Garden dilakukan melalui Facebook. Perusahaan (seperti Virgin Atlantic Airways) juga menggunakan Facebook dengan maksud agar tetap terhubung dengan karyawan mereka dan pernah memecat karyawan karena kiriman mereka.
Pada 2005, pemakaian Facebook sudah sangat meluas sehingga kata kerja facebooking mulai digunakan untuk menjelaskan proses pencarian profil seseorang atau memperbarui profil diri sendiri. Bulan 2008, Collins English Dictionary mengumumkan "Facebook" sebagai Kata Tahun Ini. Bulan Desember 2008, New Oxford American Dictionary mengumumkan kata tahun ini adalah kata kerja "unfriend" yang didefinisikan sebagai "Menghapus seseorang sebagai 'teman' di sebuah situs jaringan sosial seperti Facebook. Misalnya, 'I decided to unfriend my roommate on Facebook after we had a fight.'"
Pada April 2010, menurut The New York Times, negara yang memiliki pengguna Facebook terbanyak adalah Amerika Serikat, Britania Raya dan Indonesia. Indonesia telah menjadi negara dengan jumlah pengguna Facebook terbanyak kedua di dunia setelah Amerika Serikat dengan 24 juta pengguna atau 10% dari total penduduk Indonesia. Pada awal 2010, Openbook didirikan, sebuah situs web parodi (dan advokasi pribadi) yang memungkinkan pencarian berbasis teks terhadap kiriman-kiriman Dinding yang tersedia bagi "Semua orang" di Internet.
Penulis The Wall Street Journal menemukan pada 2010 bahwa aplikasi Facebook mengirimkan informasi identifikasi kepada "lusinan perusahaan periklanan dan pelacakan Internet". Aplikasi tersebut menggunakan referer HTTP yang memaparkan identitas pengguna dan teman-temannya. Facebook mengatakan, "Kami telah melakukan tindakan untuk mematikan semua aplikasi yang melanggar peraturan kami".
Kritik
Facebook telah menghadapi berbagai kontroversi. Situs ini telah diblokir di beberapa negara termasuk Republik Rakyat Cina, Vietnam, Iran, Uzbekistan, Pakistan Suriah, dan Bangladesh atas alasan yang berbeda-beda. Misalnya karena anti-Islam dan konten diskriminasi agama yang diizinkan oleh Facebook, situs ini dilarang di banyak negara di dunia. Selain itu, Facebook juga dilarang di beberapa perkantoran untuk mencegah karyawan membuang-buang waktu. Privasi pengguna Facebook juga dipermasalahkan dan keamanan akun pengguna telah ditembus beberapa kali. Facebook berhasil menyelesaikan tuntutan hukum mengenai klaim kode sumber dan properti intelektual.Dampak politik
Panggung Debat FACEBOOK-Saint Anselm College tahun 2008 |
Peran Facebook pada proses politik Amerika Serikat muncul pada Januari 2008 sesaat sebelum Pendahuluan New Hampshire, ketika Facebook bersama ABC dan Saint Anselm College bekerjasama untuk mengizinkan pengguna memberi umpan balik langsung mengenai debat antara Partai Repbulik dan Demokrat tanggal 5 Januari. Charles Gibson menjadi moderator debat yang diadakan di Dana Center for the Humanities di Saint Anselm College.Pengguna Facebook turut berpartisipasi dalam grup debat yang diatur berdasarkan topik tertentu, mendaftar untuk memilih, dan mengirim pertanyaan.
Lebih dari 1.000.000 orang menginstal aplikasi 'US politics' di Facebook agar dapat berpartisipasi, dan aplikasi ini mengukur respon pengguna terhadap komentar tertentu yang dilontarkan oleh kandidat debat.Debat ini menunjukkan kepada komunitas masyarakat tentang apa yang telah dialami remaja saat ini: Facebook adalah cara baru yang sangat populer dan kuat untuk berinteraksi dan menyuarakan pendapat. Artikel yang ditulis Michelle Sullivan di Uwire.com mengilustrasikan bagaimana "efek Facebook" telah memengaruhi tingkat suara remaja, mendukung kandidat politik muda, dan keterlibatan umum populasi remaja pada pemilu 2008.Pada Februari 2008, sebuah grup Facebook bernama "One Million Voices Against FARC" mengadakan acara yang dihadiri ratusan ribu penduduk Kolombia yang memrotes Angkatan Bersenjata Revolusioner Kolombia, dikenal sebagai FARC (dari kepanjangannya yang berbahasa Spanyol). Bulan Agustus 2010, salah satu situs pemerintah resmi Korea Utara, Uriminzokkiri, bergabung dengan Facebook.
Tahun 2010, seorang direktur kesehatan masyarakat Inggris yang memimpin staf untuk meneliti sifilis, mempertautkan dan menyalahkan kenaikan kasus sipilis di sejumlah wilayah Britania kepada Facebook. Laporan penelitian ini dikecam oleh Facebook karena "mengabaikan perbedaan antara korelasi dan kausalitas."
PADA MEDIA
- Pada usia 102 tahun, Ivy Bean dari Bradford, Inggris bergabung dengan Facebook pada usia 108 tahun dan menjadikannya salah satu orang tertua yang terdaftar di Facebook. Sebagai inspirasi bagi penghuni panti jompo tempat ia tinggal, ia langsung dikenal luas dan sejumlah halaman penggemar dibuat untuk menghormatinya. Ia menjumpai Perdana Menteri Gordon Brown dan istrinya, Sarah, di Downing Street pada awal 2010. Beberapa saat setelah membuat halaman Facebook-nya, Bean bergabung dengan Twitter ketika ia mencapai batas jumlah teman yang ditetapkan Facebook. Ia menjadi orang tertua yang menggunakan Twitter. Pada kematiannya bulan Juli 2010, ia memiliki 4.962 teman di Facebook dan lebih dari 56.000 pengikut di Twitter. Kematiannya dilaporkan secara luas di media dan ia menerima penghormatan dari sejumlah tokoh media terkenal.
- "FriendFace", episode bulan Desember 2008 dari sebuah sitkom Britania, The IT Crowd, memparodikan Facebook dan situs-situs jejaring sosial secara umum.
- Penulis Amerika Serikat, Ben Mezrich menerbitkan buku pada Juli 2009 mengenai Mark Zuckerberg dan pendirian Facebook yang berjudul The Accidental Billionaires: The Founding of Facebook, A Tale of Sex, Money, Genius, and Betrayal.
- Sebagai respon terhadap kontroversi Everybody Draw Mohammed Day dan dilarangnya Facebook di Pakistan, situs Facebook versi Islam diciptakan dan diberi nama MillatFacebook.
- "You Have 0 Friends", salah satu episode bulan April 2010 dari serial animasi komedi Amerika Serikat, South Park, memparodikan Facebook.
- The Social Network, film drama yang disutradarai David Fincher mengenai pendirian Facebook dirilis tanggal 1 Oktober 2010.Film ini menampilkan pemain ensembel yang terdiri dari Jesse Eisenberg sebagai Mark Zuckerberg, Andrew Garfield sebagai Eduardo Saverin, Justin Timberlake sebagai Sean Parker, dan Armie Hammer sebagai Cameron dan Tyler Winklevoss. Film ini ditulis oleh Aaron Sorkin dan diadopsi dari buku karya Ben Mezrich tahun 2009, serta didistribusikan oleh Columbia Pictures. Tidak ada anggota staf Facebook, termasuk Zuckerberg, yang terlibat dalam proyek ini. Namun, salah satu pendiri pendamping Facebook, Eduardo Saverin, adalah narasumber bagi buku Mezrich. Mark Zuckerberg mengatakan bahwa The Social Network tidak akurat.
Posting Komentar